Tujuan dan Kegunaan Penelitian
Tujuan Penelitian
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh aplikasi pupuk organik, pupuk hayati dan pengurangan dosis pupuk anorganik terhadap hasil padi ( oryza sativa l. ) yang ditanam dengan teknik konvensional dan SRI.
Kegunaan Penelitian
Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat sebagai bahan pertimbangan dalam meningkatkan produksi padi sawah dalam penerapan teknik budidaya tanaman padi.
Hipotesis
Untuk mengarahkan jalannya penelitian ini maka diajukan hipotesis : diduga bahwa aplikasi pupuk organik, pupuk hayati dan pengurangan dosis pupuk anorganik dapat memberikan hasil yang berbeda terhadap hasil padi ( oryza sativa l. ) yang ditanam dengan teknik konvensional dan SRI.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar